Debat Calon Presiden BEM UNS 2012

Pada Senin (5/3), telah diadakan Debat Calon Presiden Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) UNS. Acara yang berlangsung di halaman Masjid Nurul Huda tersebut dimulai pukul 14.00 WIB. Acara ini merupakan rangkaian dari Pemilihan Umum Raya (Pemira) yang diadakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) UNS yang berlangsung dari tanggal 23 Februari sampai 10 Maret 2012. Untuk pengambilan suara diadakan tanggal 7-8 Maret di tiap-tiap fakultas.

Ketua KPU UNS, Lutfal Mustaqim mengatakan acara ini adalah puncak dari kampanye para Calon Presiden. “Tujuannya untuk sosialisasi agar mahasiswa mengetahui para calon anggota Dema (Dewan Mahasiswa) dan juga Calon Presiden BEM UNS,” tuturnya. Untuk tahun ini, Pemira diikuti oleh tiga Calon Presiden. Mereka adalah Toma Patriotama yang diusung Partai Gerbang, Tri Wahyu dari Partai Garuda, dan Dimas Prakoso Aji dari Partai Wali Cinta.

Acara yang dihadiri oleh puluhan mahasiswa UNS tersebut, dimulai dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan Mars Mahasiswa. Setelah itu dilanjutkan orasi dari perwakilan partai dan juga Calon Presiden yang ikut serta dalam Pemira. Dalam acara inti, yaitu debat Capres menghadirkan tiga orang panelis. Di antaranya Eka Hari Wibawa, reporter Metro TV selaku unsur dari media masa, Dr. Muhammad Rohmadi, M.Hum, dosen FKIP yang merupakan akademisi UNS. Terakhir Beri Nur Arif, perwakilan mahasiswa yang juga mantan Presiden BEM UNS periode 2009-2010.

Lutfal pun berharap agar Pemira tahun ini berjalan lancar dan sukses. “Semoga para mahasiswa dapat menggunakan hak suaranya dan Presiden terpilih dapat mengemban amanat dengan baik agar terciptanya kepemimpinan mahasiswa yang lebih baik.” ungkapnya di akhir wawancara. (Haryo, Wisnu)